Pengen Pakai Layanan Gojek Tapi Nggak Mau Khawatir Soal Saldo GoPay? PayLater Aja!
Kemajuan teknologi di berbagai bidang membantu segala aktivitas dan menuntut semuanya serba cepat. Seperti kehadiran layanan Gojek yang mempermudah keseharianmu. Kamu yang sering transaksi pakai aplikasi Gojek untuk memenuhi keperluan sehari-hari, ada sesuatu yang menarik nih, PayLater namanya!
Sekarang, hadir metode pembayaran yang lebih simple selain GoPay dan tunai. PayLater jadi solusi buat kamu yang nggak pengen ribet transaksi. Selain nggak butuh top up saldo GoPay, PayLater juga manjain kamu dengan beragam fitur dan keuntungan lainnya. Apa aja yang bisa kamu dapetin? Yuk, cari tau!
Metode Pembayaran Serba Praktis
Buat yang belum tau, kenalan dulu nih sama PayLater. GoPay PayLater merupakan fitur pembayaran dari Gojek yang bisa kamu gunakan untuk memesan berbagai layanan di aplikasi, mulai dari GoRide, GoFood, GoSend, GoCar, dan lainnya. Bedanya dengan GoPay, kamu nggak perlu top up saldo ketika bertransaksi. Cukup sekali sentuh, kamu bisa pesan layanan Gojek berkali-kali.
Transaksi pakai PayLater dijamin aman, karena Gojek bekerjasama dengan Findaya, fintech yang sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Fitur ini pas banget buat kamu yang suka lupa top up saldo atau nggak mau repot nyiapin uang tunai. Jadi, kamu bisa pesan makanan lewat GoFood atau bepergian pakai GoRide tanpa worry soal jumlah saldo GoPay.
Aktivasi dan Cara Pakainya Gampang
Kalau kamu tertarik transaksi pakai PayLater, langsung aja aktivasi dari sekarang. Sebelum lanjut ke proses aktivasi, pastikan kalau aplikasi Gojekmu sudah di upgrade ke versi terbaru. Nggak perlu isi formulir buat daftar PayLater. Caranya gampang banget, kamu cukup ikuti langkah-langkah berikut!
- Masuk ke halaman utama GoPay PayLater
- Klik tombol aktifkan PayLater pada layar
- Pilih opsi ‘saya setuju untuk aktifkan PayLater’
- Jangan lupa untuk baca syarat dan ketentuan yang berlaku
- Masukkan PIN Gojek-mu dan kamu sudah bisa langsung menggunakan PayLater!
Gimana, praktis kan? Kamu bisa bebas transaksi kapan aja dan dimana aja! Bayarnya nanti pakai PayLater. Kini, nggak perlu lagi merasa sengsara di akhir bulan lihat saldo rekening yang hampir minus. Solusinya, pakai GoPay PayLater!
Bunga 0%
Sistem PayLater yaitu pesan layanan Gojek sepuasnya dari saldo limit yang didapat dan bayar belakangan. Ini yang membedakan PayLater dengan GoPay. Tapi nggak perlu khawatir soal tagihan, bunga PayLater Gojek sebesar 0% alias bebas bunga, lho! Kamu cuma perlu bayar biaya langganan atau service fee mulai dari Rp7.500 atau Rp49.000 tergantung dari besar limit saldo PayLater.
Kalau aktifkan fitur ini dari sekarang, kamu bakal dapetin keuntungan menarik yaitu gratis biaya langganan d bulan pertama. Biaya langganan akan dikenakan pada bulan kedua jika kamu melakukan transaksi. Untung banget kan?
Khusus untuk Pelanggan Eksklusif
Satu hal yang perlu kamu tau, GoPay PayLater ternyata hanya bisa diakses oleh pelanggan eksklusif atau yang sudah eligible, aja lho. Jadi, nggak semua pengguna bisa pakai PayLater. Beruntung banget jika kamu termasuk salah satu yang terpilih. Kamu nggak cuma bisa menikmati promo khusus, tapi juga berbagai fitur menariknya. Salah satunya termasuk fitur halaman konfirmasi. Fitur ini berguna banget untuk menghindari transaksi tak disengaja.
Masih ada lagi kejutan menarik yang kamu temukan ketika pakai GoPay PayLater. Buruan aktivasi dan pakai PayLater sekarang! Fitur dan beragam promo menarik lainnya siap menanti untuk kamu pengguna setia Gojek!
Belum ada Komentar untuk " Pengen Pakai Layanan Gojek Tapi Nggak Mau Khawatir Soal Saldo GoPay? PayLater Aja! "
Posting Komentar